• Manfaat Wudhu



    Wudhu mengandung sisi lain yang luar biasa pengaruhnya terhadap aspek batin seseorang. Sebagaimana dikutip Nasaruddin Umar dalam 40 seni hidup Bahagia Berdasarkan Tuntunan Al-Quran, As-Sunnah dan Salafush Shalihin, Baron Omar Rolf Ehren Fels, seorang pakar yang juga seorang neurology dan sekaligus psikiater, menulis disertasinya tentang wudhu. Dalam salah satu penelitiannya disebutkan bahwa pusat kesadaran manusia terletak pada muka, tangan dan kaki. Kalau seseorang syarafnya lemah, orang tersebut akan ngantuk, loyo dan tidak bergairah. Sehingga, membasuh anggota-anggota basan tadi (dalam berwudhu) dengan air segar akan pulih sekian persen. Yang menarik dari disertasi ini adalah rekomendasinya yang menegaskan bahwa seharusnya wudhu itu bukan hanya milik umat Islam, tetapi juga milik umat manusia secara keseluruhan. Lagi pula, menurut Imam al-Ghazali organ tubuh yang harus dibasuh sewaktu berwudhu adalah organ tubuh yang paling sering melakukan dosa. Dan, yang jauh lebih mengejutkan lagi, ulama-ulama tempo dulu menemukan bahwa antara air yang sudah digunakan untuk berwudhu dengan air yang belum dipergunakan untuk berwudhu. Sehingga, ada statement yang mengatakan bahwa tetesan air wudhu itu lebih hitam daripada tinta hitam, sehingga tidak boleh menggunakan air musta’mal (air yang sudah digunakan untuk berwudhu).
  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Techno